Kota Cirebon, CU– Kepolisian Resor Cirebon Kota melaksanakan upacara korps raport kenaikan pangkat bagi personel dengan TMT 1 Januari 2026. Kegiatan tersebut berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat di lapangan apel Polres Cirebon Kota, Jalan Veteran Nomor 5, Kota Cirebon, Jumat (2/1/2026) pagi.
Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., serta dihadiri para pejabat utama, perwira, dan seluruh anggota Polres Cirebon Kota.
Dalam sambutannya, Kapolres menegaskan bahwa kenaikan pangkat tidak hanya dimaknai sebagai peningkatan jenjang kepangkatan, tetapi merupakan wujud kepercayaan dan penghargaan institusi atas dedikasi, loyalitas, serta integritas personel dalam menjalankan tugas kepolisian.
Menurutnya, pencapaian tersebut lahir dari proses panjang yang menuntut konsistensi, kedisiplinan, serta komitmen pengabdian kepada bangsa dan masyarakat. Oleh karena itu, momen kenaikan pangkat harus dijadikan motivasi untuk terus meningkatkan kualitas kinerja, etika profesi, dan pelayanan publik.
“Setiap pangkat baru membawa konsekuensi tanggung jawab yang lebih besar. Tantangan tugas Polri ke depan semakin kompleks, sehingga dibutuhkan sikap profesional, disiplin, dan integritas yang tinggi,” ujar AKBP Eko Iskandar.
Pada periode ini, kenaikan pangkat reguler diberikan kepada sejumlah personel, yakni 6 personel dari IPTU menjadi AKP, 5 personel dari IPDA ke IPTU, 20 personel dari AIPDA ke AIPTU, 30 personel dari BRIPKA ke AIPDA, 11 personel dari BRIPTU ke BRIGPOL, serta 2 personel dari BRIPDA ke BRIPTU.
Selain itu, terdapat pula kenaikan pangkat pengabdian yang diberikan kepada 1 personel dari AKP ke KOMPOL atas nama Kompol Sukirno, S.H., serta 3 personel dari AIPTU ke IPDA. Khusus kenaikan pangkat AKP ke KOMPOL dilaksanakan di Polda Jawa Barat.
Kasi Humas Polres Cirebon Kota AKP M. Aris Hermanto menjelaskan bahwa korps raport merupakan agenda penting sebagai bentuk apresiasi pimpinan kepada anggota atas pengabdian dan kinerja yang telah ditunjukkan selama bertugas.
Ia berharap, dengan amanah pangkat yang baru, seluruh personel Polres Cirebon Kota semakin terdorong untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, menjaga profesionalisme, serta memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi Polri.
Kegiatan korps raport ini menjadi simbol semangat baru bagi seluruh jajaran Polres Cirebon Kota dalam mengemban tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat secara berkelanjutan.(Riant Subekti)

Tinggalkan Balasan